Dukung Sistem Pengumpulan Zakat, BPKAD Riau Terima Penghargaan dari Baznas
Keterangan Gambar : foto suasana saat acara
PEKANBARU - Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Riau menerima penghargaan sebagai Minta Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Riau pendukung Payroll System.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Baznas Provinsi Riau, Masriadi Hasan saat rapat koordinasi Unit Pengumpul Zakat (UPZ) se-Provinsi Riau, Kamis (3/10/2024) kepada Kepala BPKAD Riau, Indra diwakili oleh Sekretaris BPKAD Riau, Ispan S Syahputra.
Penghargaan yang diterima tersebut merupakan apresiasi atas dukungan BPKAD Riau dalam pengumpulan zakat Aparatur Sipil Negara (ASN) melalui mekanisme Payroll System.
Dalam kesempatan tersebut, Sekretaris BPKAD Provinsi Riau, Ispan S Syahputra menyampaikan terima kasih atas penghargaan yang diberikan Baznas Riau kepada BPKAD Riau.
"Kami berharap, kedepannya kemitraan kolaborasi dan sinergi yang telah terbangun selama dapat lebih ditingkatkan lagi, sehingga pengumpulan zakat khususmya dari ASN di lingkungan Pemprov Riau dapat lebih optimal kedepannya,"
"Dengan adanya penghargaan ini juga dapat memberikan motivasi kepada rekan-rekan di BPKAD Riau untuk meningkatkan pelayanan dalam pengumpulan zakat ASN Pemprov Riau," tukasnya. *
Berita Terkait
- BPKAD PROVINSI RIAU DIKUNJUNGI TIM KI RIAU 0
- TAHNIAH HUT REPUBLIK INDONESIA YANG KE- 790
- TAHNIAH HUT PROVINSI RIAU YANG KE- 670
- Masjid Al-Karomah Kantor BPKAD Riau Sembelih 6 Ekor Sapi dan 3 ekor kambing Kurban0
- Focuss Group Discussion (FGD) Pengelola Gaji Tahun 2024 di Ruang Melati Lt.3 Kantor Gubernur.0