BPKAD Riau Raih Dua Penghargaan KI Riau Award 2024

By raran 14 Nov 2024, 15:54:26 WIB Berita
BPKAD Riau Raih Dua Penghargaan KI Riau Award 2024

Keterangan Gambar : foto suasana saat acara


PEKANBARU - Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Riau menerima penghargaan dari Komisi Informasi (KI) Provinsi Riau sebagai Peringkat Inovatif PPID Pelaksana Provinsi Riau. 

Penghargaan tersebut diserahkan pada malam penghargaan KI Provinsi Riau Award Tahun 2024 yang diselenggarakan pada, Selasa (12/11/2024). 

Selain BPKAD, Kepala BPKAD Provinsi Riau menerima penghargaan individu sebagai Achiement Motivation Person pada Pemeringkatan dan Penganugerahan Badan Publik se-Provinsi Riau. 

Ketua KI Provinsi Riau, Tatang Yudiyansah 
mengatakan, jika penghargaan ini sebagau motivasi bagi badan publik bahwa pentingnya komitmen seluruh badan publik dalam mewujudkan pemerintahan yang transparan dan bertanggung jawab.  

Sementara itu, Penjabat (Pj) Gubernur Riau, Rahman Hadi dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada badan publik 
atas prestasi yang telah diraih. Ia juga mendorong seluruh kabupaten/kota di Riau, termasuk Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemprov Riau untuk terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan informasi publik.

"Selamat kami ucapkan kepada para penerima anugerah, semoga ini menjadi motivasi. Keterbukaan informasi adalah hak masyarakat. Oleh karena itu, kita harus terus berupaya untuk memenuhi hak tersebut," ucap Rahman Hadi.

Pj Gubri jelaskan bahwa, keterbukaan informasi tidak hanya sebagai kewajiban administratif. Namun, menjadi budaya yang melekat dalam setiap lini pelayanan publik.

"Dengan keterbukaan informasi, kita membangun kepercayaan masyarakat, meningkatkan akuntabilitas, dan mendorong partisipasi publik yang lebih luas," tutupnya. *

Editing : Amin 




DUKUNGAN

1 / 7
Dr. Hendriawan,M.Si
Direktur Pendapatan Daerah Ditjend Bina Keuda Kemendagri
2 / 7
Dr. Rasuli
Ketua IAI Riau
3 / 7
Dr.Sahminan Z, SH,M.Pd
Kabid Pusdiklat Pajak Kemenkeu RI
4 / 7
Agussalim, M.Si
Kepala Biro PBJ Setdaprov Riau
5 / 7
Drs. Masrul Kasmy, M.Si
Pj.Sekda Provinsi Riau
6 / 7
Putra Benawa
Pemeriksa pada BPK Perwakilan Provinsi Riau
7 / 7
H.Ahmadsyah Harofie
Ketua Umum LPTQ Provinsi Riau

TERKAIT

VIDEO